NGAWI, AJTTV.COM – Seorang anggota DPRD Kabupaten Ngawi, Jawa Timur, tewas setelah kendaraan roda dua Honda ADV yang dikendarainya diduga terlibat kecelakaan dengan sebuah truk pada Senin (24/7/2023).
Dari data yang didapat , Anggota DPRD tersebut bernama Niti (66) Warga Desa Waruk Tengah, Kecamatan Pangkur, Ngawi tewas usai menjadi korban tabrak lari.
Baca Juga : Kabupaten Tulungagung Raih Penghargaan Kota Layak Anak 2023 Kategori Utama
Saat kejadian ,korban mengendarai sepeda motor Honda ADV bernopol AE 2713 LS di Jalan Ring Road Timur, Ngawi.
“Betul korban kecelakaan tabrak lari,” kata Kanit Gakkum Sat Lantas Polres Ngawi, Ipda Yudi Irawan saat dikonfirmasi detikJatim, Senin (24/7/2023).
Yudi mengatakan, kecelakaan terjadi dini hari sekitar pukul 03.30 WIB.
Baca Juga : Tulungagung Moslem Fashion Festifal Piala Bupati Tahun 2023
“Pihaknya sudah mencari dan mengecek sejumlah CCTV di dekat lokasi kejadian. yang jelas ia menjadi korban tabrak lari. Kita masih kumpulkan saksi untuk dilakukan pemeriksaan,” imbuh Yudi.
Reporter : Deny saputra