Scroll untuk baca artikel
BERITA TERBARUKABAR DAERAH

Bukan Sekadar Jagung, Polres Trenggalek Kini Sulap Lahan Tidur Jadi Kebun Uwi Ungu yang Bernilai Tinggi

8
×

Bukan Sekadar Jagung, Polres Trenggalek Kini Sulap Lahan Tidur Jadi Kebun Uwi Ungu yang Bernilai Tinggi

Sebarkan artikel ini

Polres Trenggalek Kini Sulap Lahan Tidur Jadi Kebun Uwi Ungu yang Bernilai Tinggi / Basuki ajttv.cpm

TRENGGALEK, AJTTV.COM – Konsistensi Polres Trenggalek dalam menjaga ketahanan pangan nasional terus menunjukkan progres nyata. Setelah sukses mengawal swasembada jagung, jajaran kepolisian Bumi Menak Sopal ini kini melirik potensi pangan lokal dengan membudidayakan uwi ungu.

​Memanfaatkan lahan hibah seluas 250 meter persegi yang terletak tepat di depan Mapolres Trenggalek, sejumlah petugas kepolisian tampak sibuk mengolah lahan dan menanam bibit uwi ungu pada Rabu (14/1). Langkah ini diambil sebagai strategi diversifikasi pangan fungsional di wilayah Trenggalek.

​Kapolres Trenggalek AKBP Ridwan Maliki,  melalui Kabag SDM Kompol Sudaroini,  mengungkapkan bahwa pemilihan uwi ungu bukan tanpa alasan. Tanaman ini dinilai sebagai sumber karbohidrat alternatif yang sangat tangguh.

​“Budi daya uwi ungu ini relatif mudah, tidak butuh perawatan ekstra, dan yang terpenting sangat adaptif di lahan kering. Ini adalah solusi cerdas untuk pangan pengganti nasi,” ujar Kompol Sudaroini di sela-sela penanaman.

Optimalkan Kompetensi ‘Polisi Pertanian’

Menariknya, Polres Trenggalek tidak main-main dalam proyek ini. Mereka menerjunkan langsung Bripda Bintang Pramudia, seorang anggota lulusan Bakomsus Pertanian Polri tahun 2025. Dengan keterlibatan tenaga ahli dari internal Polri ini, proses budi daya mulai dari penggemburan tanah hingga masa panen dipastikan berjalan optimal.

​“Masa tanam diperkirakan memakan waktu 5 hingga 6 bulan. Target kami, lahan ini bisa menghasilkan 3 sampai 5 ton uwi ungu berkualitas,” tambah Kompol Sudaroini optimis.

​Superfood dengan Nilai Ekonomi Tinggi

Selain aspek ketahanan pangan, uwi ungu dipilih karena statusnya sebagai superfood. Kaya akan antioksidan dan serat, uwi ungu terbukti efektif menjaga kesehatan jantung, mengontrol gula darah, hingga menjadi pendukung diet ideal karena memberikan efek kenyang lebih lama.

​Secara ekonomi, potensi hilirisasi uwi ungu juga sangat menjanjikan. Produk ini bisa diolah menjadi tepung sebagai bahan baku roti, mie, hingga berbagai varian kue modern yang memiliki nilai jual tinggi.

​Inspirasi untuk Masyarakat

Melalui gerakan ini, Polres Trenggalek berharap masyarakat dapat terinspirasi untuk bergerak mandiri memanfaatkan lahan-lahan tidur di sekitar rumah.

​”Kami ingin menunjukkan bahwa lahan terbatas atau lahan tidur pun bisa menjadi sumber ekonomi dan pangan jika dikelola dengan ilmu yang tepat. Semoga ini menjadi pelecut semangat menuju Indonesia sebagai lumbung pangan dunia,” tutupnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *