Scroll untuk baca artikel
BERITA TERBARUKABAR DAERAH

Tragedi Maut di Ngadiluwih Kediri: Truk Oleng Hantam Motor dan Bentor, Tiga Orang Tewas di Tempat

13
×

Tragedi Maut di Ngadiluwih Kediri: Truk Oleng Hantam Motor dan Bentor, Tiga Orang Tewas di Tempat

Sebarkan artikel ini

Truk Oleng Hantam Motor dan Bentor, Tiga Orang Tewas di Tempat/ Istimewa

KEDIRI, AJTTV.COM – Kecelakaan maut yang melibatkan tiga kendaraan terjadi di Jalan Umum Desa Wonorejo, Kecamatan Ngadiluwih, Kabupaten Kediri, pada Rabu (21/1/2026) sekitar pukul 05.00 WIB. Insiden beruntun ini mengakibatkan tiga orang meninggal dunia di lokasi kejadian akibat benturan keras.

​Kecelakaan melibatkan satu unit truk Mitsubishi R6, sebuah sepeda motor Honda Beat, dan satu unit becak motor (bentor).

​Kronologi Kejadian

​Kanit Gakkum Satlantas Polres Kediri, IPDA Suhendra, mengungkapkan bahwa kecelakaan bermula saat truk Mitsubishi bernomor polisi Z 8190 TB yang dikemudikan oleh AR (54), warga Tegal, Jawa Tengah, melaju dari arah utara menuju ke selatan.

​Sesampainya di Tempat Kejadian Perkara (TKP), truk tersebut diduga berjalan terlalu ke kanan hingga memakan jalur lawan. Pada saat yang bersamaan, dari arah berlawanan (selatan ke utara), melaju sepeda motor Honda Beat bernomor polisi AG 5936 BZ dan sebuah becak motor.

​”Karena jarak yang sudah terlalu dekat, truk tersebut menabrak sepeda motor dan becak motor yang datang dari arah berlawanan. Benturan keras tidak dapat dihindarkan,” jelas IPDA Suhendra, Rabu siang.

​Identitas Korban

​Tabrakan maut tersebut merenggut nyawa seluruh pengendara dari kendaraan yang datang dari arah berlawanan, yakn ​FNA (19) Pengendara motor asal Desa Rembang, Ngadiluwih (Pelajar), ​C (72) Pengemudi bentor asal Desa Wonorejo, Ngadiluwih dan ​M (66) Penumpang bentor asal desa setempat.

​Ketiga korban dilaporkan meninggal dunia di lokasi kejadian akibat luka serius yang diderita. Petugas yang tiba di lokasi segera mengevakuasi para korban dan mengamankan barang bukti kendaraan untuk pemeriksaan lebih lanjut.

​Imbauan Kepolisian

​Atas kejadian ini, Satlantas Polres Kediri kembali mengingatkan para pengguna jalan untuk lebih waspada, terutama saat berkendara di jam-jam rawan seperti pagi hari.

​”Kami mengimbau masyarakat agar selalu menjaga konsentrasi dan mematuhi aturan lalu lintas. Jangan memaksakan berkendara jika dalam kondisi lelah atau mengantuk, serta pastikan tetap berada di jalur yang benar demi keselamatan bersama,” tutup IPDA Suhendra.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *