Scroll untuk baca artikel
BERITA TERBARUKABAR DAERAH

Srikandi Ponorogo Melawan Senyap: Aida Serukan Perempuan Bangkit dari Bayang-Bayang Kekerasan

3
×

Srikandi Ponorogo Melawan Senyap: Aida Serukan Perempuan Bangkit dari Bayang-Bayang Kekerasan

Sebarkan artikel ini

PONOROGO, AJTTV.COM – Sebuah seruan lantang untuk memutus rantai kekerasan terhadap perempuan menggema di Bumi Reog. Aida, sosok penggerak di balik P2TP2A (Pusat Pelayanan Terpadu Pemberdayaan Perempuan dan Anak), menegaskan bahwa sudah saatnya perempuan melepas label “kaum lemah” dan bertransformasi menjadi sosok yang berdaya.

​Dalam pernyataannya, Aida menekankan bahwa kecerdasan dan pendidikan adalah senjata utama bagi perempuan untuk berdiri tegak. Menurutnya, pemberdayaan bukan sekadar kata-kata, melainkan hak mutlak untuk hidup aman tanpa rasa takut.

​”Perempuan seakan-akan lemah, tapi mereka akan menjadi luar biasa berdaya saat memiliki kecerdasan, pendidikan, dan keberanian memimpin,” tegas Aida dengan penuh keyakinan,Rabu.

Jangan Takut Bersuara!

​Menyentuh sisi kemanusiaan, Aida mengajak para penyintas kekerasan untuk tidak lagi memendam luka dalam diam. Ia mendorong mereka untuk berani mencari pertolongan melalui layanan yang disediakan oleh Dinsos P3A Ponorogo.

​Bukan sekadar mendengarkan, tim P2TP2A berkomitmen memberikan pendampingan total—mulai dari pemulihan psikis hingga langkah hukum yang diperlukan.

​”Negara dan masyarakat wajib hadir menciptakan ruang aman. Perempuan tidak boleh lagi dipaksa bertahan dalam ketakutan. Saatnya bicara, saatnya dilindungi,” pungkasnya.

​Langkah ini diharapkan mampu mengubah wajah Ponorogo menjadi wilayah yang lebih ramah bagi perempuan, di mana setiap individu merasa bermartabat dan bebas dari intimidasi.

Sumber : Kominfo

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *