TULUNGAGUNG , AJTTV.COM – Untuk mencegah penyebaran virus corona , terminal Gayatri Tulungagung dilakukan penyemprotan cairan disinfektan, Rabu (18/03/2020)
Bupati Tulungagung bersama Tim gabungan dari dinas kesehatan, kepolisian dan Kementerian Perhubungan menyisir berbagai fasilitas publik yang ada di dalam kawasan Terminal Bus Gayatri . Dengan berbekal cairan disinfektan, petugas
melakukan Penyemprotan terutama pada bus sekolah , angkutan umum serta tempat duduk penumpang.
Tak hanya menyemprotkan cairan disinfektan, Bupati Tulungagung beserta jajaran forkopimda juga mewajibkan setiap perusahaan bus menyediakan cairan pembersih tangan untuk setiap penumpang saat akan masuk kedalam bus.
Bupati Tulungagung Maryoto bhirowo mengharapkan penumpang bisa menggunakan hand sanitizer yang telah disiapkan dan para awak penumpang juga memperhatikan himbauan yang terpasang .
” Ini merupakan tugas kita bersama dalam melawan penyebaran virus Corona, sehingga dibutuhkan kesadaran semua pihak ” harap Maryoto.
Selain terminal , Bupati Tulungagung bersama tim juga akan melakukan penyemprotan ditempat umum seperti swalayan dan ATM .
” Ini adalah untuk mengkampanyekan Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS). Kami memilih tempat-tempat publik yang menjadi pusat kegiatan masyarakat, salah satunya terminal ini,” kata Maryoto Selasa (18/3/2020).
Reporter : Ahmad so
Editor : C -sant