TRENGGALEK, AJTTV.COM – Kawasan hutan Perhutani di Gunung Orak-arik Kabupaten Trenggalek terbakar pada Kamis (28/9/2023).
Kebakaran hutan dan lahan (Karhutla) berada di petak 114A RPH Gandusari, BKPH Karangan.
Wakil Kepala Administratur (Waka ADM) Perhutani Kediri Munawar Sukowati, mengatakan Titik kebakaran diduga berasal dari sisi barat.
Baca Juga : Trenggalek Kirim 31 Qari Terbaik MTQ ke – 30 Tingkat Propinsi Jatim
Kondisi lahan yang kering membuat api dengan cepat membesar dan merembet hingga ke puncak Gunung Orak-arik.
“Personel gabungan dari Polres Trenggalek, dari BPBD, Damkar, Perhutani, TNI serta masyarakat turut serta memadamkan api” kata Munawar Sukowati, Kamis (28/9/2023).
Baca Juga : Dua Aplikasi Kebanggaan Blitar Kota Diluncurkan, Ini Manfaatnya…
Menurut Munawar, kebakaran hutan tersebut terjadi sejak pukul 16.30 WIB. Hutan akasia dan sengon di bawah pengelolaan perhutani seluas 1 hektar ludes dilalap si jago merah.
Kebakaran hutan bermula dari titik api yang berada di lahan milik masyarakat yang menjalar ke hutan milik perhutani
“Yang tepi bawah bisa dipadamkan, tinggal yang di atas masih dalam proses pemadaman,” jelasnya.
Menurut Munawar Lokasi kebakaran jauh dari permukiman penduduk.
Baca Juga : Nekat Gelapkan Motor, Pedagang Vanili di Tulungagung Dibekuk Polisi
Meski demikian Pihaknya belum bisa memastikan penyebab kebakaran tersebut, karena masih dalam proses penyelidikan.
“Yang terbakar ini serasah kering. Kalau untuk tegakannya pohon rimba campuran, ada mahoni, jati dan lain-lain,” tutup Munawar.
Reporter : @ayu