TRENGGALEK, AJTTV.COM – Sebuah mobil minibus yang dikemudikan Jarot Fridianto warga Kecamatan Kedungwaru Kabupaten Tulungagung mengalami kecelakaan tunggal, tepatnya di Jalur Lintas Selatan (JLS) masuk Desa Tasikmadu Kecamatan Watulimo Kabupaten Trenggalek, Rabu (17/7/2024).
Baca Juga : Kenalkan Kelalulintasan, Satlantas Polres Trenggalek Blusukan ke Sekolah
Mobil yang membawa penumpang Muhamad Kozin Arif warga Kecamatan Karangrejo Kabupaten Tulungagung itu mengalami ringsek.
“Mobil tersebut melaju dari arah Tulungagung menuju Watulimo. Tepatnya di Tumpak Untang, Desa Tasikmadu, diduga sopir mengantuk, tidak bisa menguasai kendaraan, dan akhirnya masuk ke parit,” terang Kasat lantas Polres Trenggalek AKP Mulyani, Rabu (17/7/2024).
Akibat kecelakaan ini, bagian depan mobil pecah, dan ban mobil terlepas dari bodi kendaraan. Seluruh bodi mobil termasuk bagian belakang juga mengalami kerusakan parah.
Baca Juga : Selebgram Tulungagung terlibat Judi Online belum ditahan
“Mobil minibus dengan nomor polisi AG 1479 CD rusak parah namun tidak ada korban jiwa. Korban sudah pulang ke rumah” imbuh Mulyani.
Mulyani menghimbau agar lebih berhati – hati saat melintas di jalur lintas selatan meskipun arus lalu lintas relatif sepi.
Reporter : @Ayu NP