BLITAR, AJTTV.COM – Kecelakaan lalu lintas terjadi di jalan Raya Desa Pagergunung kecamatan Kesamben Kabupaten Blitar , Rabu (17/7/2024) sekitar jam 21.00 wib.
Dalam Insiden yang melibatkan dua mobil dan satu sepeda motor itu menyebabakan 1 orang meninggal dunia dan 3 orang mengalami luka.
Baca Juga : Pimpinan Polres Tulungagung berganti, dari AKBP Teuku Arsya ke AKBP Muhammad Taat resdi
Menurut Kasi Humas Polres Blitar Iptu Heri Irianto, penyebab kecelakaan diduga mobil pick up Izusu Traga yang dikemudikan Aris warga Sukun kota Malang, melaju kencang dan melewati marka jalan sehingga menabrak mobil pick up Daihatsu Gran Max dari arah berlawanan.
Dari informasi Polisi , Mobil Grand max dikemudikan Kasmiran warga Campurdarat Tulungagung, dan membawa satu penumpang yakni Suyanto warga Tanggunggunung Tulungagung.
“Insiden tersebut mengakibatkan pengendara sepeda motor yang juga sedang melintas tak dapat menghindar lalu membentur belakang pick up Grand Max.” Kata Heri.
Baca Juga : Gas Melon Langka, Tim Gabungan Magetan sidak Peternak Ayam
Kondisi pengemudi Isuzu Traga, Aris meninggal dunia. Sedangkan 3 orang lainnya mengalami luka-luka.
“Yang mengalami luka itu Pengendara sepeda motor Fauzi, warga Kesamben Blitar, pengemudi Gran Max, Kasmiran warga Campurdarat Tulungagung, dan penumpang Gran Max, Suyanto warga Tanggunggunung Tulungagung.”:pungkasnya.
Reporter : Lubis