Timnas Argentina merayakan kemenangan atas Australia di babak 16 besar Piala Dunia 2022 Qatar pada Sabtu (3/12/2022). (c) AP Photo/Petr David Josek |
AJTTV.COM – Timnas Argentina vs Prancis di final Piala Dunia 2022 sudah diketahui. Argentina berhasil menjadi juara Piala Dunia 2022 secara dramatis usai menang melalui drama adu penalti usai bermain imbang 3-3 di 120 menit.
Pertandingan tersebut dilangsungkan di Stadion Lusail, Qatar pada Minggu (18/12/2022) pukul 22.00 WIB. Dua gol Argentina tercipta di babak pertama, masing-masing dicetak oleh Lionel Messi menit ke-23 lewat eksekusi penalti dan Angel Di Maria di menit ke-36.
Prancis terus berupaya keluar dari tekanan-tekanan Argentina demi memperkecil ketertinggalan. Namun, hingga babak pertama usai, skor 2-0 untuk keunggulan Lionel Messi tidak berubah.
Memasuki babak kedua, Argentina tidak mengurangi dominasi mereka. Lionel Messi terus menggempur lini pertahanan Prancis demi menambah pundi-pundi gol.
Argentina kembali mendapatkan peluang pada menit ke-58. Julian Alvarez melepaskan tendangan dari dalam kotak penalti, namun Hugo Lloris masih sigap mengamankan tembakan tersebut.
Prancis terus berupaya melakukan serangan demi memperkecil ketertinggalan atas Argentina. Akan tetapi, peluang-peluang yang tercipta masih belum mampu memecah kebuntuan mereka.
Pada menit ke-79 Prancis memperoleh hadiah penalti usai Otamendi melanggar Kolo Muani. Mbappe yang menjadi eksekutor pun sukses menaklukkan Emiliano Martinez.
Prancis pun tak menyerah. Kylian Mbappe mencetak dua gol di babak kedua untuk memaksakan laga berlanjut ke babak extra time.
Memasuki babak extra time, Argentina dan Prancis sama-sama memperoleh peluang emas untuk mencetak gol. Namun belum ada gol tercipta di paruh pertama.
Argentina kembali unggul pada menit ke-109 usai memanfaatkan sebuah bola rebound. Skor sementara 3-2 untuk keunggulan La Albiceleste.
Pada menit ke-117, Kylian Mbappe lagi-lagi mencetak gol penyama kedudukan untuk Prancis. Ia mencetak hattrick lewat titik putih usai tendangannya sebelumnya mengenai tangan pemain bertahan Argentina di dalam kotak terlarang. Skor pun kembali imbang 3-3.
Hingga babak perpanjangan waktu berakhir, tak ada lagi gol tercipta untuk kedua tim. Laga pun dilanjutkan ke drama adu penalti.
Di babak ini, eksekusi Kingsley Coman dan Aurelien Tchouameni gagal berbuah gol. Argentina pun keluar sebagai pemenang dengan skor 4-2.
Susunan Pemain Argentina vs Prancis:
Argentina (4-4-2): Emiliano Martinez; Nahuel Molina (Gonzalo Montiel 91′), Cristian Romero, Nicolas Otamendi, Nicolas Tagliafico (Paulo Dybala 120′); Angel Di Maria (Marcos Acuna 64′), Rodrigo De Paul (Leandro Paredes 102′), Enzo Fernandez, Alexis Mac Allister (German Pezzella 116′); Lionel Messi, Julian Alvarez (Lautaro Martinez 102′).
Prancis (4-3-3): Hugo Lloris; Jules Kounde (Axel Disasi 120′), Raphael Varane (Ibrahima Konate 113′), Dayot Upamecano, Theo Hernandez (Eduardo Camavinga 71′); Antoine Griezmann (Kingsley Coman 71′), Aurelien Tchouameni, Adrien Rabiot (Youssouf Fofana 96′); Ousmane Dembele (Randal Kolo Muani 41′), Olivier Giroud (Marcus Thuram 41′), Kylian Mbappe.