Tulungagung , ajttv.com – Bupati Tulungagung Maryoto Bhirowo melakukan peletakan batu pertama pembangunan Masjid Al Hafidz di kompleks Polres Tulungagung.
Peletakan batu pertama itu diikuti oleh Kapolres Tulungagung AKBP Eva Guna Pandia, FKUB , pengurus NU serta para pengusaha dan para pimpinan OPD Kabupaten Tulungagung , Sabtu (27/06/2020).
Bupati Tulungagung mengatakan rencana pembangunan masjid sudah sejak lama , namun baru terealisasi pada 2020.
“Terima kasih kepada perintis berdirinya Masjid Al Hafidz , yaitu AKBP Eva Guna Pandia juga kepada panitia pembangunan saat ini,” katanya.
Dia mengatakan Masjid Al Hafidz adalah masjid pertama di Kabupaten Tulungagung yang berlokasi di Mapolres.
“Dan ini akan menjadi sejarah dalam pemerintahan saya, bahwa telah terbangun masjid, di mana kehadiran masjid ini menjadi simbol yang menyempurnakan keharmonisan dan toleransi antarumat beragama dan saya berharap semoga kondisi ini membawa dampak positif dalam perkembangan Tulungagung yang kita cintai,” katanya.
Pemkab Tulungagung mendukung pembangunan masjid tersebut.
“Saya pribadi dan atas nama Pemerintah Kabupaten Tulungagung menyambut baik dan mendukung sepenuhnya pembangunan masjid ini serta berharap pembangunan segera selesai ” kata Maryoto.
Kapolres Tulungagung AKBP Eva Guna Pandia menjelaskan soal berdirinya Masjid Al Hafidz yang tidak terlepas dari keinginannya semenjak masuk di Tulungagung.
“Dengan mengucap syukur pembangunan Masjid Al Hafidz ini bisa terlaksana atas dukungan dari pengusaha Tulungagung ,” katanya.
Pandia menambahkan , dalam waktu enam bulan masjid berukuran 15 x 26 meter ini akan selesai dibangun .
“Masjid ini kita rencanakan selesai dalam waktu 6 bulan ,” katanya.
Reporter : Ahmad so
Editor : C sant