Tulungagung , AJTTV.COM – Warga yang hanyut di Sungai Dusun Balong , Desa Bendosari Kecamatan Sanan kulon kabupaten Blitar akhirnya ditemukan. Korban Sudarto (41), warga Desa Ngaglik RT 05 RW 01 Kecamatan Srengat Kabupaten Blitar ditemukan tim SAR Gabungan dalam keadaan meninggal, jumat (29/05) siang.
\’\’Korban ditemukan di sungai Brantas masuk Wilayah Srikaton Kecamatan Ngantru . Jasad korban berada 22 km dari Tempat Kejadian \” jelas Ketua Basarta Edy bem .
Dia menyebutkan, upaya pencarian korban ini memang berlangsung cukup lama. Upaya pencarian juga dilakukan dengan melibatkan berbagai pihak, baik dari BPBD , Sar Trenggalek , Basarta , TNI, polri dan elemen SAR lainnya.
\’\’Korban, pertama kali dilaporkan hanyut pada Rabu kemarin . Dengan demikian, pencarian memakan waktu sampai tiga hari,\’\’ jelasnya
Semetara itu koordinator LMI Lasnas Susanto menambahkan korban ditemukan pertama kali oleh Tim SAR Gabungan yang sedang melakukan penyusuran dengan menggunakan perahu karet. Sejak Rabu (27/05) siang , pencarian lebih fokus dilakukan di sepanjang sungai Brantas diwilayah Ngantru mengingat korban sudah hilang tiga hari.
\’\’Sungai Balong memiliki muara di Sungai Brantas . Dengan perhitungan korban terbawa arus sungai, kami perkirakan tubuh korban memang sudah hanyut sepanjang sungai Brantas ,\’\’ katanya.
Setelah ditemukan, Susanto menyatakan, tubuh korban langsung dievakuasi ke daratan. \’\’Korban juga sudah diperiksa petugas medis, kemudian dibawa ke rumah sakit Mardi Waluyo Blitar ,\’\’ katanya
Reporter : Hariyanto
Editor : C sant