TULUNGAGUNG, AJTTV.COM – Warga Desa Pojok, Kecamatan Ngantru Kabupaten Tulungagung di hebohkan dengan terbakar nya tanaman tebu milik Taiban pada (15/9/2024) malam.
Dari data yang di peroleh lahan tersebut milik Almarhum Mbah Dasar seluas 250 RU dan telah di garap oleh Taiban.
Baca Juga : Kakek di Ngawi tega setubuhi anak dibawah umur
\”Saat melihat lahan tebu semua sudah terbakar,\” Ujar nya.
Ia menerangkan tanaman tebu yang terbakar itu sudah terjual. Sedangkan api penyebab kebakaran belum di ketahui karena posisi lahan ada di tengah sawah.
Kapolres Tulungagung AKBP Muhammad Taat resdi melalui kasi Humas IPDA Nanang Mudianto menerangkan, Pihaknya melalui Polsek Ngantru langsung mendatangi lokasi kebakaran ini setelah mendapat laporan. Senin (16/9/2024).
Baca Juga : Terima Keluhan warga, Pj Bupati Tulungagung Tinjau Jalan Rusak
\”Dari hasil olah TKP ini, Tidak di temukan korban jiwa dan di taksir kerugian mencapai 21.000.000. Dan api di pastikan padam pada malam hari itu juga,\” pungkas nya.
Reporter : Anang / Heru